Minggu, 18 Maret 2012

Alonso: Hasil Ini di Luar Dugaan

MELBOURNE – Pembalap Ferrari Fernando Alonso yakin sedikit perbaikan pada mobil F2012 miliknya akan memberikan perbedaan besar di balapan-balapan berikutnya. Pada GP Australia Alonso finis di urutan kelima.

“Tidak diragukan lagi kami kurang cepat untuk dapat meraih kemenangan. Kami tidak dapat menyembunyikan fakta bahwa kami keluar di sesi ketiga kualifikasi dan hari ini jauh dari performa terbaik,” kata Alonso seperti dikutip dari Autosport, Minggu (18/3/2012).

Alonso berhasil menjadi penyelamat dari akhir pekan Ferrari yang buruk setelah rentetan hasil buruk sejak sesi latihan pertama pada Jumat (16/3) lalu. Pada sesi kualifikasi keesokan harinya juara dunia 2005 dan 2006 ini hanya start dari posisi ke-12.

Bahkan, rekan setimnya Felipe Massa gagal menyelesaikan lomba setelah terhenti di lap ke-47. Beruntung, Alonso tampil luar biasa di Sirkuit Albert Park dan mampu memperbaiki posisinya hingga tujuh tingkat untuk finis di peringkat lomba.

Alonso pun menyebut 10 poin yang diraihnya dari seri perdana ini sangat berharga. Spaniard ini sangat senang dengan performanya di GP Australia.

“Hari ini kami mengemas poin lebih banyak dari yang kami duga. Kami hanya kalah dari para favorit. Mungkin tidak ada lagi jurang yang terlalu lebar seperti yang Vettel lakukan pada 2011 lalu,” seloroh Alonso.

“Tentu ini bagus buat kami. Tapi kami harus melihat kepada diri kami sendiri dan meningkat sepersepuluh detik demi sepersepuluh detik. Mungkin ada 12 mobil yang berada di waktu yang sama tahun ini, jadi meraih 0,2 atau 0,3 detik akan lebih penting dibanding di masa lalu,” tegas pembalap berusia 30 tahun ini.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.