Senin, 28 Februari 2011

Formula 1: Webber Tak Peduli F1 Ditunda

GP Bahrain sudah resmi dicoret dari kalender GP Formula One. Dengan demikian, seri perdana pun terpaksa ditunda dan bergeser ke Australia pada 27 Maret mendatang. Mark Webber tidak terlalu mempermasalahkan penundaan ini.

Pembalap Red Bull Racing tersebut tidak terlalu yakin bahwa ditundanya seri pembuka akan memberikan keuntungan buat timnya. Padahal, beberapa tim cukup yakin dengan dibatalkannya seri Bahrain, akan berimbas dengan panjangnya waktu persiapan buat semua tim.

Situasi negara yang tidak terkendali terjadi di beberaa negara Timur Tengah. Bahrain termasuk negara yang dilanda kerusuhan, akibat masalah politik yang memanas. Ini berimbas pada persiapan Bahrain sebagai penggelar perdana balapan jet darat.

"Saya tidak yakin bahwa dua atau tiga pekan tambahan akan memberikan perbedaan buat hasil balapan nanti," jelas Webber
"Ini sama saja artinya memberikan kesempatan buat tim atau pembalap, berdiam diri di rumah dalam waktu yang lebih lama. Mungkin seseorang bisa mendapatkan keuntungan, tapi saya tidak melihat itu," lanjut pembalap asal Australia ini.

Mengenai peluang dirinya di musim 2011, Webber tidak terlalu banyak berekspetasi. Pembalap 34 tahun ini hanya ingin fokus 100 persen di setiap seri, untuk tetap menjaga peluang.

okezone.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.